Bupati Kampar Rakor dengan Kemenag dan Kemenhaj Kampar Bahas Sinkronisasi Kegiatan Keagamaan
KANALSUMATERA.com - BANGKINANG — Bupati Kampar Ahmad Yuzar menggelar rapat koordinasi (Rakor) bersama Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Kampar dan Kepala Kantor Kementerian Haji (Kakan Kemenhaj) Kabupaten Kampar, dalam rangka sinkronisasi kegiatan keagamaan di Kabupaten Kampar, Selasa (hari ini).
Rakor yang berlangsung di Bangkinang tersebut membahas penyelarasan program dan agenda kegiatan keagamaan antara Pemkab Kampar dengan instansi vertikal. Gunanya untuk memastikan pelaksanaan kegiatan berjalan terencana, terpadu, dan tepat sasaran.
Bupati Kampar dalam arahannya menyampaikan bahwa sinkronisasi kegiatan keagamaan sangat penting untuk memperkuat pembinaan umat, meningkatkan kualitas pelayanan keagamaan, serta menjaga keharmonisan dan kerukunan antarumat beragama di Kabupaten Kampar.
“Melalui koordinasi yang baik, seluruh kegiatan keagamaan dapat berjalan seiring dan saling mendukung, sehingga memberikan dampak positif bagi masyarakat,” ujar Bupati Kampar.
Baca: Hendry Munief Dorong Pendirian Sekolah Vokasi Industri di Riau, Soroti Kesenjangan SDM Lokal
Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Kampar menyampaikan komitmennya untuk terus bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Kampar dalam mendukung program-program keagamaan, termasuk pembinaan keagamaan, pendidikan madrasah, dan pelayanan umat.
Hal senada juga disampaikan Kepala Kantor Kementerian Haji Kabupaten Kampar yang menegaskan kesiapan pihaknya dalam berkoordinasi terkait penyelenggaraan ibadah haji dan kegiatan keagamaan lainnya agar berjalan lancar dan sesuai regulasi.
Dengan dilaksanakannya Rakor ini, diharapkan seluruh kegiatan keagamaan di Kabupaten Kampar dapat terlaksana secara optimal, terkoordinasi, serta sejalan dengan visi Kabupaten Kampar yang religius dan berbudaya.
